Berita Terkini

11

Siswa SMAN 1 Gowa Serbu Dende-dende Demokrasi

Sungguminasa, kpu.go.id - Ratusan siswa-siswi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Gowa antusias mengikuti sosialisasi yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gowa di sekolahnya, di Jl. Andi Mallombassang, Sungguminasa, Gowa, Senin (11/9/2017). Sosialisasi pendidikan pemilih pemula, yang dikemas dalam kegiatan road to school ini berlangsung dalam bentuk sosialisasi di masjid sekolah dan games oto cara'de di halaman sekolah.   Oto Cara'de KPU Gowa menggelar games antara lain berupa dende-dende demokrasi. Permainan tradisional ini dikemas sesuai tahapan pelaksanaan pilkada serentak tahun 2018 yang akan datang.   "Setiap kotak dalam permainan dende-dende ini kita beri nama tahapan pilkada serentak 2018. Bentuk seperti ini diharapkan menjadi sarana pembelajaran dan penyampaian tahapan pilkada yang akan dihelat 27 Juni 2018 mendatang," kata Faizal Hamzah Barlian, koordinator games oto cara'de di sela-sela kesibukannya memandu games.   Dalam setiap games, jelas Faizal, pemenang akan mendapatkan hadiah menarik yang telah disiapkan KPU Gowa. Selain dende-dende, tim oto cara'de juga membagikan teka-teki demokrasi dan kuisioner kepada siswa. Teka-teki nantinya akan diundi di akhir bulan untuk mendapatkan pemenang.   Sementara itu, di dalam aula masjid SMAN 1 Gowa juga berlangsung sosialisasi yang dibawakan langsung Komisioner KPU Gowa. Masing-masing Nuzul Fitri (Divisi Teknis), Arif Budiman (Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat) dan Muhtar Muis (Divisi Perencanaan Program dan Data).   Pada sosialisasi tersebut, siswa diberikan pengetahuan tentang pemilih pemula dan pemilih muda, serta bagaimana menjadi pemilih cerdas. (humas kpu gowa)


Selengkapnya
11

Siswa SMAN 1 Gowa Serbu Dende-dende Demokrasi

Sungguminasa, kpu.go.id - Ratusan siswa-siswi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Gowa antusias mengikuti sosialisasi yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gowa di sekolahnya, di Jl. Andi Mallombassang, Sungguminasa, Gowa, Senin (11/9/2017). Sosialisasi pendidikan pemilih pemula, yang dikemas dalam kegiatan road to school ini berlangsung dalam bentuk sosialisasi di masjid sekolah dan games oto cara'de di halaman sekolah.   Oto Cara'de KPU Gowa menggelar games antara lain berupa dende-dende demokrasi. Permainan tradisional ini dikemas sesuai tahapan pelaksanaan pilkada serentak tahun 2018 yang akan datang.   "Setiap kotak dalam permainan dende-dende ini kita beri nama tahapan pilkada serentak 2018. Bentuk seperti ini diharapkan menjadi sarana pembelajaran dan penyampaian tahapan pilkada yang akan dihelat 27 Juni 2018 mendatang," kata Faizal Hamzah Barlian, koordinator games oto cara'de di sela-sela kesibukannya memandu games.   Dalam setiap games, jelas Faizal, pemenang akan mendapatkan hadiah menarik yang telah disiapkan KPU Gowa. Selain dende-dende, tim oto cara'de juga membagikan teka-teki demokrasi dan kuisioner kepada siswa. Teka-teki nantinya akan diundi di akhir bulan untuk mendapatkan pemenang.   Sementara itu, di dalam aula masjid SMAN 1 Gowa juga berlangsung sosialisasi yang dibawakan langsung Komisioner KPU Gowa. Masing-masing Nuzul Fitri (Divisi Teknis), Arif Budiman (Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat) dan Muhtar Muis (Divisi Perencanaan Program dan Data).   Pada sosialisasi tersebut, siswa diberikan pengetahuan tentang pemilih pemula dan pemilih muda, serta bagaimana menjadi pemilih cerdas. (humas kpu gowa)


Selengkapnya
13

Workshop Kepemiluan KPU Gowa Diikuti 150 Orang

Sungguminasa, kpu.go.id -- Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2018, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa akan menyelenggarakan Workshop Kepemiluan. Dari hampir 200-an calon peserta yang mendaftar, sebanyak 150 orang dinyatakan memenuhi persyaratan dan berhak mengikuti workshop yang akan dilaksanakan hari Sabtu (26/8) dan Minggu (27/8).   Workshop Kepemiluan ini akan berlangsung di Hotel Remcy, Jl. Boulevard, Panakkukang, Makassar. Kegiatan bertema membangun integritas dan profesionalisme penyelenggara ini akan menghadirkan pemateri dari KPU Sulawesi Selatan, Bawaslu Sulawesi Selatan dan akademisi.   "Kegiatan ini bertujuan memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang demokrasi, teknis penyelengaaraan pemilu, penguatan profesionalitas dan integritas bagi masyarakat yang berminat jadi penyelenggara ad hock," jelas Arif Budiman, anggota KPU Gowa yang membidangi SDM dan Partisipasi, di kantor KPU Gowa, Kamis (24/8/2017).   Workshop tersebut, kata Arif, akan menjadi salah satu tolak ukur penilaian bagi calon penyelenggara ad hock Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan 2018 dan Pemilu 2019 yang akan datang. Perekrutan penyelenggara ad hock direncanakan awal Oktober 2017 mendatang.(sri/humaskpugowa).


Selengkapnya
10

Workshop Kepemiluan KPU Gowa Diikuti 150 Orang

Sungguminasa, kpu.go.id -- Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2018, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa akan menyelenggarakan Workshop Kepemiluan. Dari hampir 200-an calon peserta yang mendaftar, sebanyak 150 orang dinyatakan memenuhi persyaratan dan berhak mengikuti workshop yang akan dilaksanakan hari Sabtu (26/8) dan Minggu (27/8).   Workshop Kepemiluan ini akan berlangsung di Hotel Remcy, Jl. Boulevard, Panakkukang, Makassar. Kegiatan bertema membangun integritas dan profesionalisme penyelenggara ini akan menghadirkan pemateri dari KPU Sulawesi Selatan, Bawaslu Sulawesi Selatan dan akademisi.   "Kegiatan ini bertujuan memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang demokrasi, teknis penyelengaaraan pemilu, penguatan profesionalitas dan integritas bagi masyarakat yang berminat jadi penyelenggara ad hock," jelas Arif Budiman, anggota KPU Gowa yang membidangi SDM dan Partisipasi, di kantor KPU Gowa, Kamis (24/8/2017).   Workshop tersebut, kata Arif, akan menjadi salah satu tolak ukur penilaian bagi calon penyelenggara ad hock Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan 2018 dan Pemilu 2019 yang akan datang. Perekrutan penyelenggara ad hock direncanakan awal Oktober 2017 mendatang.(sri/humaskpugowa).


Selengkapnya